Halaman

Model sepatu untuk kaki besar

Tips Memilih Sepatu Untuk Wanita Berkaki Besar


Model sepatu untuk kaki besar merupakan salah satu hasil teknologi fashion yang mampu mengubah penampilan wanita berkaki besar menjadi elegan dan menarik. Meskipun banyak model sepatu yang dijumpai di pasar fashion, tetapi masing-masing wanita memiliki postur tubuh dan bentuk kaki yang berbeda-beda. Sehingga tidak semua model sepatu bisa memberikan efek fashion yang dikehendaki.

Dalam memilih sepatu untuk mempercantik penampilan, hal mendasar yang harus dilakukan adalah mengetahui dan benar-benar mengenal bentuk kaki sendiri. Paling tidak, membandingkannya dengan kaki orang lain yang memiliki postur dan tinggi badan sama. Jangan mencoba menghindari kenyataan bahwa kaki kita ternyata lebih besar dan lebar. Jujur mengakui kenyataan yang ada adalah langkah awal yang efektif untuk menemukan solusi fashion.
Pengertian kaki besar dalam hal ini berbeda dengan betis besar. Beberapa wanita memiliki betis yang terlalu besar dan “montok” sehingga terlihat kurang proporsional bila dibandingkan dengan bentuk kaki secara keseluruhan. Sedangkan kaki besar umumnya dimiliki oleh para wanita yang bertubuh gemuk, meskipun demikan secara keseluruhan akan memberikan kesan proporsional. Dalam masalah ini solusinya bukan hanya memilih sepatu yang tepat, tetapi diperlukan pada semua perangkat busana, sehingga secara keseluruhan akan memberikan efek visual yang terkesan sexy, bukan gembrot.

Secara rinci penampilan “over size” tersebut tak hanya pada bagian lutut dan betis, tetapi juga jari-jari dan punggung kaki ikut “menggelembung”. Dengan demikian tidak semua style sepatu bisa menampung ukuran itu dengan penggunanya tetap merasa nyaman. Memang beberapa style bisa dikompromi dengan melakukan sedikit modifikasi, tetapi untuk sepatu berujung runcing atau pointed toe sama sekali tak bisa dikompromi.

Wanita berkaki besar memakai sepatu model flat
Ketika seorang wanita berkaki besar tampil di depan umum tanpa sentuhan fashion

Pemilik kaki besar yang memaksakan diri memakai pointed toe akan merasakan sakit pada jari-jari kaki, terutama jari kaki antara ibu jari dengan jari kaki tengah. Sebaliknya, jika pointed toe dimodifikasi dengan menambah ukuran, maka penampilannya akan terkesan menjadi lebih panjang tak ubahnya dengan sepatu yang biasa dipakai oleh wanita penyihir seperti cerita-cerita bangsa Eropah di abad pertengahan dulu.

Tetapi tak berarti wanita yang berkaki besar tidak bisa tampil fashioned. Masalahnya hanya bagaimana memadukan busana secara keseluruhan yang sesuai dengan karakter pemakainya sehingga diperoleh efek visual yang diinginkan. Hal ini hanya merupakan masalah teknik dan pengalaman dalam memadupadankan busana.

“Kesalahan” dalam berpenampilan ini tidak hanya dilakukan oleh wanita yang bukan berasal dari kalangan fashion, contohnya Kim Kardashian.  top model, sosialita dan sekaligus aktris asal Amerika ini cenderung menjadi gemuk saat hamil anak pertamanya di tahun 2013, meskipun demikian Kim tidak bisa meninggalkan kebiasaannya memakai high heels untuk sementara waktu.

Seperti yang pernah diungkapkannya  dalam wawancara dengan Cosmopolitan magazine, "Saya harus memakai sepatu hak tinggi untuk merasa seksi, tapi itu karena badan saya pendek ! Meski tidak bisa melihat tumitnya, tetapi hanya dengan menaruhnya di bawah telapak kaki  membuat saya merasa seksi, " ungkap Kim. 

Saat Hamil kaki Kim menjadi besar tapi model sepatunya tetap
Penampilan Kim Kardashian di saat hamil dengan model sepatu high heels yang tidak sesuai

Kim yang selalu tampil dengan menggunakan high heels itu tetap memaksakan diri memakai high heels, akibatnya kaki Kim nampak membengkak. Kondisi ini tentu saja merusak seluruh penampilannya hanya gara-gara bersikaras mempertahankan high heels yang selama ini mendukung penampilannya secara optimal, tetapi tidak dalam kondisi khusus saat tengah hamil.

Seharusnya hal ini tak perlu terjadi pada seorang top model sekelas Kim Kardashian. Karena Kim merupakan publik figur, maka banyak media yang menyorotinya. Padahal. jika Kim saat itu memilih memakai sepatu  low heels, bahkan flat tanpa hak yang biasa disebut “teplek”, tidak akan mengurangi penampilannya sebagai top model.

Karena masing-masing individu memiliki kaki yang berbeda, jangan memaksakan diri untuk memilih model sepatu seperti yang digunakan wanita lain. Sepasang sepatu yang nampak elegan dipakai orang lain, belum tentu kita juga akan mendapatkan efek fashion yang sama. Begitu pula sebaliknya, banyak orang yang ingin berpenampilan seperti kita, tetapi belum tentu mereka kemudian menjadi fashioned seperti yang diharapkan.

Pada prinsipnya adalah mengenali diri sendiri. Semakin kita mengenal postur, karakter dan kecenderungan kita dengan baik, selanjutnya akan lebih mudah untuk memilih perangkat fashion yang sesuai, dalam hal ini adalah sepatu. Setiap model sepatu memiliki beragam aplikasi mulai dari heels, upper, material yang digunakan sampai pemilihan warna yang berbeda. Jadi, sebenarnya pilihan model sepatu untuk wanita berkaki besar yang ingin tampil lebih modis sama banyaknya dengan mereka yang memiliki kaki berukuran normal.

Pilihan untuk model sepatu flat atau hak datar


Model sepatu untuk wanita berkaki besar yang saat ini mulai menjadi trend dan diprediksi mampu bertahan sampai 3-5 tahun mendatang untuk jenis flat atau sepatu hak datar adalah lace up flat atau sepatu flat bertali.Selain itu beragam style yang diaplikasikan oleh para desainer mampu memberikan penampilan sepatu yang stylish dan modis, juga untuk pengguna yang memiliki kaki besar.

Model sepatu untuk kaki besar
Beragam lace up yang bisa diaplikasikan pada flat shoes agar tampil lebih stylish.

Tips model sepatu wanita untuk kaki besar 1 : Lace Up Flat atau Sepatu Flat Bertali.

Pilihan untuk lace up flat yang terbaik adalah model balet yang memiliki ujung round toe. Untuk kaki yang besar sebenarnya kelihatan modis jika menggunakan pointed toe yang berujung runcing, tetapi akan terasa kurang nyaman akibat jari-jari kaki yang terlalu lebar.

Sedangkan jika memilih style round toe, kesan kaki yang besar akan tertutup dan bisa digunakan dengan nyaman. Alternatif lain adalah lace up yang mengadopsi style gladiator,  jari-jari kaki memang agak merapat tetapi akan terkompensasi dengan bebasnya sirkulasi udara sehingga penggunanya akan merasa lebih nyaman sambil tetap bisa menyamarkan bentuk kaki yang lebar dengan tali temali.

Untuk tali atau strap yang digunakan, pilihan terbaik adalah lilitan diatas mata kaki dan dibawah betis sewarna dengan sepatu flat. Jangan memilih tali yang terlalu kecil, karena selain kurang nyaman juga kurang efektif untuk “mengalihkan” pandangan dari kaki pengguna. Tali yang berukuran sedang dan kontras dengan warna kulit akan lebih memberikan efek visual bahwa kaki pengguna akan nampak normal. (Klik gambar untuk mengetahui klasifikasi produk secara rinci, harga dan dimana bisa membelinya)

Sepatu model flat bertali untuk wanita berkaki besar Sepatu wanita model flat bertali untuk kaki besar

Meskipun pantas dipadukan dengan berbagai model busana, kebanyakan pengguna lebih suka memakai celana terutama yang berbahan jeans, bahkan dipadukan dengan ripped jeans semakin mengesankan modis. Soalnya style sepatu ini sedang trend. Jadi, dipadukan dengan model busana apapun cenderung diterima sebagai padanan yang modis.

Sepatu model flat bertali untuk wanita kaki besar Model flat bertali untuk sepatu wanita ber kaki besar

Model flat bertali untuk sepatu wanita kaki besar Model flat bertali untuk sepatu kaki besar wanita

Tips model sepatu wanita untuk kaki besar 2 : Flat dengan style Mary Jane

Pilihan sepatu flat untuk model Mary Jane harus didasarkan pada modifikasi desain. Masih banyak sepatu hak datar yang didesain dengan mengadopsi pola dari awal tahun 1900-an, yakni saat dipopulerkannya style tersebut. Akibatnya, penampilannya pun menjadi sangat simple dan mengesankan sangat out of date. Keunggulan style Mary Jane yang aman sekaligus nyaman perlu dipertahankan dengan memodifikasi desainnya agar bisa tampil lebih modis.

Flat model mary jane untuk sepatu wanita berkaki besar Flat model mary jane untuk sepatu wanita berkaki besar

Model sepatu mary jane untuk wanita berkaki besar Sepatu model mary jane untuk wanita berkaki besar

Tips model sepatu wanita untuk kaki besar 3 : Flat dengan style Ankle Strap

Begitu pula dengan style ankle strap yang memberikan keamanan dan kenyamanan bagi penggunanya masih memerlukan sentuhan desain lebih kreatif agar bisa diterima dalam dinamika dunia fashion yang saat ini berkembang pesat. Biasanya style ini dimanfaatkan oleh Model Stiletto dan Cone Heels yang memiliki hak tinggi sebagai “pengikat” pada pergelangan kaki. Di pasaran banyak ditemukan sepatu impor dari Korea dengan harga terjangkau, kekuatannya untuk menembus pasar dalam negeri didukung oleh Korean Style yang saat ini sedang menjadi trend di kalangan muda Indonesia.

Ketika flat atau sepatu hak datar yang pada dasarnya sudah aman dan nyaman diaplikasi dengan ankle strap, maka kenyamanannya pun akan semakin bertambah bagi penggunanya. Hanya saja, lagi-lagi diperlukan kreativitas dari sang desainer agar penampilan flat ankle strap tersebut justru tak terkesan amburadul, sehingga akan  memberikan efek fashion yang negatif bagi penggunanya.

Sepatu model flat ankle strap untuk kaki besar wanita Sepatu flat model ankle strap untuk wanita berkaki besar

Model sepatu flat ankle strap untuk kaki besar wanita Model sepatu flat ankle strap untuk wanita kaki besar

Model sepatu flat ankle strap untuk wanita berkaki besar

Sebenarnya ada banyak kreasi untuk memberikan penampilan Mary Jane yang lebih modis, mulai dari merubah strap, mengkombinasikan bahan sampai dengan memberi sentuhan warna yang berbeda. Belum lagi jika pada sepatu ini ditambahkan beberapa asesories, penampilan Mary Jane akan jauh berbeda dengan seratus tahun yang lalu.

Tips model sepatu wanita untuk kaki besar 4 : Flat dengan style Booties

Model sepatu flat yang sering dilupakan meskipun sesungguhnya sangat stylish adalah style boots. Flat booties bisa ditampilkan pendek seperti chelsea, the knee boots bahkan sampai over the knee boots yang mencapai tinggi di atas lutut. Pilihan bahan booties sampai diatas betis bisa berbahan kulit keras, paling fashioned adalah dari bahan suede atau nubuck. Sedangkan untuk over the knee boots biasanya terbuat dari nappa, olahan kulit yang paling halus atau bahan sintetis.

Sepatu flat model knee boots untuk wanita kaki besar

Flat model knee boots untuk sepatu kaki besar wanita

Sepatu kaki besar wanita model flat knee boots

Satu flat booties ini didesain dengan sangat kreatif. Desain aslinya adalah over the knee boots tetapi bisa disesuaikan dengan gaun dan kebutuhan penggunanya, mulai dari atas lutut, diatas betis hingga bisa ditampilkan mirip chelsea boots. Wanita yang memiliki kaki besar bisa memanfaatkan semua style dengan secara optimal untuk menunjang penampilan yang modis.

Hanya saja, model sepatu yang terbilang ekslusif ini diproduksi dalam jumlah terbatas untuk ukuran kaki normal. Jika Anda menginginkannya bisa memesan pada perajin sepatu yang dapat ditemui di sentra-sentra industri sepatu. Para perajin kita sebenarnya sudah banyak yang memiliki pengalaman secara turun temurun, bahkan mereka mungkin bisa menambahkan beberapa aplikasi untuk penampilan yang lebih stylish.

Model sepatu flat knee boots untuk wanita berkaki besar

Pilihan untuk model sepatu Hak Tinggi


Model sepatu hak tinggi atau high heels boleh dibilang tak ada yang aman dan nyaman bagi para pemakainya. Strukturnya yang tinggi di bagian belakang dengan ditunjang heels yang relatif kecil mengakibatkan high heels memiliki keseimbangan yang sangat rendah. Satu-satunya cara untuk mengantisipasi rawannya keseimbanagn itu adalah dengan cara melakukan pelatihan secara terus menerus sampai penggunanya mkampu mengembangkan gerak secara refleks untuk menjaga keseimbangannya.

Disamping itu pemakaian high heels secara terus menerus dalam jangka panjang bisa mengakibatkan cedera pada jari-jari kaki sebagai akibat menahan beban seluruh badan pengguna yang terkonsentrasi ke ujung kaki. Bayangkan jika wanita berkaki besar yang nota bene memiliki berat badan diatas rata-rata menggunakan high heels. Selain sulit mempertahankan keseimbangannya juga akan lebih cepat mencederai jari-jari kakinya sendiri.

Tetapi tidak ada alasan untuk tidak menggunakan high heels. Perkembangan dunia fashion daalam beberapa tahun terakhir telah menghadirkan dan sekaligus mempopulerkan style Chunky atau Block heels yang menawarkan keseimbangan dan kenyamanan berhigh heels bagi penggunanya. Penampilan style ini sendiri ansich memang kurang fashioned, khususnya bagi para wanita yang sudah terlanjur fanatik memakai Stiletto atau Cone high heels.

Model sepatu chunky untuk wanita berkaki besar
Model chunky selain aman juga mendukung penampilan stylish

Meskipun demikian bagi dunia fashion sepatu bukan vonis terakhir bagi penampilan yang elegan, cantik dan seksi. Masih banyak elemen lain yang bisa dikolaborasikan agar sepatu yang mirip “ganjal kaki” ini bisa memberikan efek visual yang fashioned bagi penggunanya. Faktor pilihan style chunky atau block heels sangat menentukan bagi mereka yang berkaki besar, karena itu harus cermat memilih model sepatu yang mempu memberikan efek visual yang proporsional agar penggunanya bisa tampil  elegan, cantik dan seksi.
Sentuhan sepatu fashion yang mampu mengubah kaki besar menjadi stylis
Fashion mengubah penampilan wanita gemuk menjadi stylish dan seksi

Tips model sepatu wanita high heels untuk kaki besar : Chunky Heels

Pilihan terbaik untuk sepatu jenis high heels yang saat ini mulai menjadi trend adalah model Chunky.  Bagi mereka yang memiliki kaki besar dan cenderung menyukai penampilan macho, maka sekaligus bisa “menyembunyikan” dengan memilih Chunky Boots.

Model ini tidak hanya untuk “membungkus” kaki Anda, tetapi sekaligus akan melindunginya dengan baik  dan mampu memberikan kehangatan di saat musim hujan. Ada beragam pilihan chunky boots, jika tidak ingin tampil terlalu “ekstrim” bisa memilih chunky booties dengan ukuran tinggi sesuai selera atau chelsea yang tingginya hanya di sekitar mata kaki.

High heels model sepatu chunky untuk wanita berkaki besar High heels model chunky untuk sepatu wanita kaki besar

Sepatu high heels model chunky booties untuk wanita berkaki besar Sepatu high heels model chunky boots untuk kaki besar wanita

Jika menginginkan style dengan upper yang lebih terbuka, pilihlah bagian depan sepatu yang agak runcing tetapi tidak seekstrim pointed toe karena kurang nyaman untuk digunakan oleh bentuk jari kaki yang besar. Untuk menghilangkan kesan kaki yang besar bisa diaplikasi dengan strap model Mary Jane dengan ukuran besar. Selain menambah keamanan juga akan memberikan efek visual yang sangat modis dan sekaligus menghilangkan kesan bahwa pengguna memiliki bentuk kaki yang besar.

Model chunky loafers high heels untuk sepatu wanita berkaki besar Model loafers chunky high heels untuk sepatu kaki besar wanita

Model sepatu chunky high heels pointed toe untuk wanita kaki besar

Model sepatu chunky high heels Korean style untuk kaki besar wanita

Sepatu model chunky bit loafers untuk wanita berkaki besar

Sepatu model chunky yang mengadopsi gaya pantofel untuk wanita berkaki besar wanita

Selain model sepatu high heels yang mengaplikasi style loafers, bagi wanita berkaki besar yang ingin berpenampilan dengan kesan macho dapat memakai model man shoes. Hanya saja agak ribet untuk memakai dan melepaskannya karena model sepatu ini menggunakan tali.

Sepatu model chunky untuk wanita kaki besar yang mengadopsi style man shoes

Karena sepatu merupakan bagian dari perangkat fashion, maka pilihan model busana juga akan menentukan penampilan seseorang secara keseluruhaan. Tips memilih model sepatu untuk kaki besar adalah alternatif pilihan yang disesuaikan dengan trend model sepatu. Untuk pilihan sepatu wanita dengan model lain dapat dilakukan dengan mempertimbangkan faktor-faktor yang sama.

Tags : model-sepatu-wanita-kaki-besar

Artikel Terkait dengan “Tips Memilih Model Sepatu Untuk Kaki Besar” :
01. Model Sepatu Yang Wajib Dimiliki Wanita
03. Model Sepatu Wanita Untuk Betis Besar
04. Model Sepatu Wanita Untuk Kuliah
05. Model sepatu casual wanita terbaru 2016
06. Apa Model dan Warna Sepatu Wanita untuk Wisuda ?
07. Bagaimana Model Sepatu Wanita Tahun Depan ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar